Elders Scrolls Indonesia Wikia

Elder Scrolls Online, atau dikenal juga sebagai Elder Scrolls Online: Tamriel Unlimited, atau lebih sering disingkat dengan ESO, adalah game bergenre (MMORPG) yang diumumkan pada Mei 2012 dan dirilis pada 4 April 2014. Game ini adalah Game ke-delapan dari seri game Elder Scrolls.

Dikembangkan oleh ZeniMax Online Studios, Elder Scrolls Online: Tamriel Unlimited menyajikan Dunia yang sangat luas dimana kita dapat menelusurinya bersama orang lain.

Elder Scrolls Online menyajikan fitur ESO Plus, yang menaikan pendapatan XP dan semua paket DLC. The game ini memiliki mata uang yang bernama Crowns. Pemain yang sudah berlangganan ESO sebelum ESO : Tamriel Unlimited akan diberi 1500 crown, atau lebih jika mereka berlangganan lebih lama.

Versi PC and Mac dirilis pada 4 April 2014 sedangkan pada 9 Juni 2015, Game ini akan dirilis pada PlayStation 4 and Xbox One. Membeli 'Imperial Edition' memberi pemain opsi untuk bermain sebagai Imperial, Membuat Imperial gear, Memberi pemain kuda, Hewan peliharan mudcrab, dan Pledge of Mara secara gratis.

Plot[]

Game ini membawa pemain ke 2E 582 (Dibacak Era ke 2 tahun 582) pada masa Interregnum, masa diantara runthuhnya kekaisaran Reman dan lahirnya Tiber Septim. Masa Interregnum adalah masa yang dipenuhi dengan Kekacauan, pertumpahan darah, dan kosongnya Ruby Throne (Tahta Permata).

Kisah dari gamne ini berawal, dengan Kaisar Cyrodiil Varen Aquilarios yang berupaya untuk menjadi seorang Dragonborn untuk menyalakan Dragonfires di Imperial City,sehingga dia dapat melegitimasi dirinya pada Tahta Permata. Sang penyihir Mannimarco meyakinkan Varen bahwa dia dapat melakukan suatu ritual untuk melakukannya, tapi untuk melakukan ini dia memerlukan 'Amulet of Kings'. Bersama dengan Dragonguard Sai Sahan, si half-giant Lyris Titanborn dan Ketua dari Elder Council, Abnur Tharn. Mereka berlima membentuk grup yang bernama 'Five Companions'. Mereka sukses mendapatkan 'Amulet of Kings' dan memulai ritual pada 2E 578. Pada saat itu, Mannimarco menggunakan sihir hitamnya untuk melumpuhkan anggota yang lain dan mengungkapkan tujuan utamanya: Dia adalah agen dari sang Daedric Prince Molag Bal, dan ritual yang mereka lakukan itu ternyata melemahkan palang yang menjaga Nirn dari Oblivion, peristiwa ini bernama Soulburst. Peristiwa ini memungkinkan Molag Bal untuk melaksanankan rencananya untuk melakukan Planemeld, yakni menggabungkan Nirn dengan dimensinya. Ritual tersebut membuka pintu kekacauan yang sangat besar bagi Nirn. Banyak para penyihir mati atau menjadi gila, Gunung Merah Morrowind bergetar, Gempa besar melanda Skyrim, dan badai menghancurkan pinggiran pantai Elsweyr dan Valenwood. Konstelasi bintang 'Serpent' seolah berubah menjadi lebih besar dari konstelasi bintang lainnya.

Keluarga Tharn, membuat perjanjian dengan Mannimarco, si Raja Cacing, yang menghidupkan mayat pasukan Imperial yang sudah matiw. Mannimarco mengabdi kepada Molag Bal, sang Daedric Prince dari Korupsi dan Dominasi. Molag Bal sedang memanen nyawa para mahluk untuk kekuatan. Sang pahlawan, yang lebih dikenal sebagai Vestige, adalah seorang petualang yang kehilangan nyawanya. Sang pemain dibunuh oleh Mannimarco untuk ritual pengorbanannya. Nyawa sang pemain dibawa ke Coldharbour, dimana sang pemain dibangunkan untuk mencari seseorang yang bernama Prophet, yang dengan bantuan Lyris Titanborn, membantu Vestige keluar dari Coldharbour Setelah Vestige keluar dari Coldharbour, petualangan sang pemain di Tamriel dimulai.

Faksi[]

Terdapat tiga Faksi yang dapat dipilih pemain. Faksi ini masing-masing terdiri dari 3 ras dari penjuru Tamriel, Faksi tersebut adalah


Aldmeri Dominion[]

Aldmeri Dominion

Aliansi yang dipimpin oleh Ratu Ayrenn, meliputi pasukan dari ras Altmer, Bosmer, dan Khajiit. Pasukan ini mengontrol wilayah Summerset Isles, Elsweyr, dan Valenwood.

Dominion dibentuk oleh para Altmer setelah menyatukan provinsi Valenwood dan Elsewyr dengan Summerset Isle.


Daggerfall Covenant[]

Alliansi ini dipimpin oleh Raja Emeric, meliputi pasukan dari ras Orc, Breton, dan Redguard. Pasukan ini mengontrol 

Dc

 wilayah High Rock, Hammerfell dan provinsi yang baru saja dibentuk yakni Orsinium.

Covenant dibentuk oleh 'High King' Emeric setelah ia menyadari bahwa meskipun Ketiga Ras ini sering bertikai, ketiga ras ini memiliki latar belakang yang sama dimana mereka sering dilanda kemiskinan,peperangan, dan penderitaan. Sehingga dengan persamaan latar belakang ini mereka membentuk Aliansi untuk menyaingi ancaman aliansi lainnya


Ebonheart Pact[]

Online ebonheart crest

Aliansi ini dipimpin oleh Jorunn sang 'Skald-King', meliputi pasukan dari ras Dunmer, Argonian, dan Nord. Pasukan ini mengontrol wilayah Skyrim, Morrowind, dan Black Marsh.

Pact ini debentuk setelah mereka bersama-sama mengalahkan serangan dari Pasukan Akaviri. Meskipun ketidak-stabilan hubungan antara ketiga ras ini, Pact ini tetap mampu berjuang bersama. 


Faksi Lainnya :

  • Perserikatan Petarung: Perserikatan untuk para petarung yang tak asing dengan pertempuran, perserikatan ini memiliki peran dalam melawan pasukan Molag Bal di Nirn. Mereka dipimpin oleh Sees-All-Colours.
  • Perserikatan Penyihir: Perserikatan untuk orang-orang yang menyukai sihir , perserikatan ini memiliki peran vital dalam mengumpulkan dan menjaga buku-buku atau ilmu-ilmu kuno. Mereka dipimpin oleh seorang Altmer yang merupakan penemu perserikatan mereka, yakni Vanus Galerion.
  • Undaunted: Kelompok petarung pemberani dengan jiwa petualangan, kelompok ini tidak memiliki pemimpin. Misi utama kelompok ini adalah menelusuri berbagai Dungeon.
  • Perserikatan Pencuri: perserikatan ini akan ada dalam update yang akan datang.
  • Dark Brotherhood: perserikatan ini akan ada dalam update yang akan datang.

Lokasi[]

Hampir seluruh wilayah Tamriel ada dalam Elder Scrolls Online: Tamriel Unlimited. Cyrodiil dapat diekplorasi setelah pemain meraih level 10. Coldharbour dapat dieksplorasi setelah sang Vestige menyelesaikan misi 'The Weight of Three Crowns'. Tidak semua bagian dalam setiap Provinsi dapat ditelusuri. Bahkan faktanya, satu-satunya provinsi yang ditampilkan secara penuh adalah Valenwood. Seiring update terbaru, wilayah baru akan ditampilakan dalam game.

Musuh[]

Berbagai musuh dapat ditemui dalam Elder Scrolls Online. Banyak dari musuh-musuh ini tampil dalam game Elder Scrolls yang sebelumnya, tapi banyak pula yang belum pernah ditemui sebelumnya seperti Dunerippers dan Harvesters.

Kelas[]

Terdapat 4 kelas dalam ESO, yakni Dragonknight, Templar, Sorcerer, dan Nightblade. Pemain diberikan 3 pohon skill, dan masing-masing skill tidak memperngaruhi skill yang lainnya.

Pertarungan[]

  • Player vs Player - dapat dilakukan setelah pemain meraih level 10. di Cyrodiil, pertarungan dapat dilakukan dalam berbagai tempat di Cyrodiil, seperti benteng. Jika suatu benteng tidak dijaga dengan baik, benteng tersebut dapat dikuasai oleh pemain lain yang lebih kuat. Jika penjagaan benteng kuat, maka siapapun yang ingin menguasai benteng tersebut harus membuat strategi yang baik. Lebih dari 2000 pemain dalam satu server dari ketiga Faksi dapat berada di Cyrodiil (Yang ukurannya Kurang lebih 27 Kilometer persegi) 
  • 6 slot Skill dapat didapatkan pemain. Slot ke 6 dapat menempatkan kemampuan yang sangat kuat dan sering disebut juga 'Ultimate Ability', Slot ini dapat dibuka dengan mengumpulkan 'Ultimate Point' (Finesse).
  • Pada saat pemain meraih Level 15, Pergantian dua jenis senjata dalam pertarungan dapat dilakukan oleh pemain.
  • 'Senjata Siege' dapat digunakan untuk menghancurkan pertahanan benteng di Cyrodiil.
  • 'Alliance Point' digunakan untuk menambah rank pemain, dimana total terdapa 50 rank. Setiap kenaikan rank pemain akan mendapatkan 'title' baru, 'skill point', Zirah baru dan ikon baru untuk 'name tag' pemain.

Skill[]

  • Suatu 'Ability' akan menjadi lebih kuat jika semakin sering digunakan, hal ini biasa disebut dengan 'Morph'. Setelah pemain meraih level 4, suatu 'Ability' dapat di Morph, yakni suatu 'abilty' akan menjadi versi yang lebih kuat dengan efek-efek baru yang ada dalam 'Ability' tersebut. Meskipun begitu beberapa jenis 'Ability' yang bernama 'Passive ability' tidak dapat di Morph, meskipun begitu mereka dapat dijadikan lebih kuat dengan menggunakan 'skill point'.
  • 'Skill point' dapat didapatkan dengan mengumpulkan 3 Skyshards, menyelesaikan suatu misi and dan menaikan level pemain.
  • Jenis-Jenis Skill serta 'Ability'-nya diantaranya adalah:

Weapons []

  • Two-Handed
  • One-Hand and Shield
  • Dual Wield
  • Bow
  • Destruction Staff
  • Restoration Staff

Dragonknight[]

  • Ardent Flame
  • Draconic Power
  • Earthen Heart

Templar[]

  • Aedric Spear
  • Restoring Light
  • Dawn's Wrath

​Sorcerer[]

  • Dark Magic
  • Daedric Summoning
  • Storm Calling

Nightblade[]

  • Assassination
  • Shadow
  • Siphoning

Armor[]

  • Light Armor
  • Medium Armor
  • Heavy Armor

World[]

  • Soul Magic
  • Lycanthropy
  • Vampirism
  • Legerdemain

Guild[]

  • Fighters Guild
  • Mages Guild
  • Undaunted

Alliance War[]

  • Assault
  • Support
  • Emperor

Racial[]

  • Terdapat satu jenis 'Passive Ability'  untuk masing masing ras dalam game ini. Tiap tiap ras memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Craft[]

  • Alchemy
  • Blacksmithing
  • Clothing
  • Enchanting
  • Provisioning 
  • Woodworking.


Pemain vs. Lingkungan (Players vs Enviroment : PvE)[]

  • 'Mundus Stones' dapat digunakan untuk mendapatkan 'passive ability'. Mereka mirip dengan 'Standing Stones' tapi masing-masing keuntungan mereka berbeda.
  • Perjalanan-Cepat dapat dilakukan, yakni melalui satu 'Wayshrines' ke 'Wayshrine' lainnya, pemain dapat melakukan Perjalanan-Cepat dari satu Wayshrine ke tempat manapun tapi dengan bayaran tertentu.
  • Pemain dapat memiliki hewan peliharaan. Hanya penyihir yang dapat memanggil binatang/mahluk lainnya dalam pertarungan, tetapi pemain dari kelas lain juga dapat memiliki Hewan peliharaan dengan membelinya namun hewan tersebut tidak dapat ikut dalam pertarungan. Scuttler adalah hewan yang diberikan secara gratis kepada pemain yang mempre-order game, Nibenay 'Mudcrab' diberikan kepada pemain yang membeli 'ESO Imperial Edition' , dan 'Imgakin Monkey' hanya dimiliki oleh pemain yang mencoba ESO Beta.
  • 'Zona Adventure'  adalah zona yang dapat dimasuki oleh 4 pemain bahkan lebih jika pemain telah meraih rank Veteran/diatasnya. Craglorn adalah satu-satunya Adventure Zone, dan juga yang permama. Zona ini terdiri berbagai Trial, Dungeon, Misi, Boss Musuh, dan kejadian menarik. Craglorn dirilis setelah Update ke-4. Sebuah 'Zona Adventure' baru bernama Murkmire direncanakan akan dirilis pada tahun 2015.
  • XP tetap dapat diraih pemain setelah mencapai level 50.
    • Setelah update versi 1.7. Pemain yang telah meraih lebih dari level 50, akan mendapatkan Champion Points, yang dapat digunakan untuk mendapatkan Ability baru dari pohon skill (Warrior, Mage and Thief).
  • Hewan Tunggangan terdapat dalam ESO. Selain kuda pemain juga dapat menaiki Guar dan Senche-Tigers setelah mendapatkannya. Jika pemain membeli Imperial Edition, Mereka akan mendapatkan kuda Imperial Charger Putih , yang memiliki berbagai kelebihan diantara kuda lainnya.
  • Artefak Daedric terdapat dalam game ini.
  • Terdapat tipe 'dungeon' spesial yang bernama 'Group Dungeon', yang hanya dapat ditelusuri saat misi tertentu. Ada pula 'Veteran Dungeon' yang dapat dibuka setelah pemain mencapai level 50.

Status utama[]

Terdapat 5 status utama dalam ESO:

  • Health - jumlah nyawa .
  • Magicka - untuk menggunakan mantra.
  • Stamina - untuk menggunakan kemampuan fisik .
  • Armor- yang menentukan ketahanan pemain.
  • Power- yang menentukan jumlah damage yang bisa dilakukan pemain. Juga untuk menentukan keefektifan menyembuhkan diri

Setiap kali Vestige naik satu level, ia harus memilih salah satu status untuk dinaikan poinnya. Tak hanya poin status yang akan naik, kadang pemain juga akan mendapatkan 'Passive Ability'.

Sistem PC[]

Sistem PC Minimal[]

  • Operating System: Windows 8/Windows 7/Windows Vista/Windows XP 32-bit or 64-bit
  • Processor: Dual Core 2.0GHz or equivalent processor
  • Memory: 2GB System RAM
  • Hard Disk Space: 60GB free HDD space
  • Video Card: DirectX 9.0 compliant video card with 512MB of RAM (NVIDIA® GeForce® 8800 / ATI Radeon™ 2600 or better)
  • Sound: DirectX compatible sound card.

Sistem PC yang direkomendasikan[]

  • Operating System: Windows 7 64-bit or Windows 8 64-bit
  • Processor: Quad Core 2.3GHz or equivalent processor
  • Memory: 4GB System RAM
  • Hard Disk Space: 60GB free HDD space
  • Video Card: Direct X 11 compliant video card with 2GB of RAM (NVIDIA® GeForce® 560 Ti / ATI Radeon™ 6950 or better)
  • Sound: DirectX compatible sound card

Sistem Mac[]

Sistem Mac minimal[]

  • Operating System: Mac® OS X 10.7.0 or later
  • Processor: Intel® Core™ 2 Duo
  • Video Card: Intel™ HD Graphics 4000, NVIDIA® GeForce® GT 330M or ATI™ Radeon™ HD 6490M or better
  • Memory: 4GB Ram
  • Storage: 60GB
  • Media: DVD-ROM
  • Resolution: 1024X768 minimum display resolution

Sistem Mac yang direkomendasikan[]

  • Operating System: Mac® OS X 10.7.0 or later
  • Processor: Intel® i5 Processor
  • Video Card: NVIDIA® GeForce® GT 650M or ATI™ Radeon™ HD 5770 or better
  • Memory: 4GB Ram
  • Storage: 60GB
  • Media: DVD-ROM

Trivia[]

  • Game ini mulai dibuat tahun 2007.
  • 5 Juta orang  mendaftar untuk ESO beta.
  • Pada bulan Oktober tahun 2014, game ini memiliki 1.2 Juta pelanggan. Pada bulan Juni ditahun yang sama, Pelanggan game ini kira-kira hanya 800,000 orang.
  • Terdapat 61 juta benda, 2,235 buku, 10,202 NPC, dan jutaan variasi karakter.
  • Pemain tak hanya bisa melakukan PVP di Cyrodiil, terdapat kota NPC dan berbagai macam misi pula didalamnya. Namun pemain harus berhati-hati karena pemain lainnya dapat menggangu atau bahkan membunuh pemain di dalam Cyrodiil.

Lihat juga[]

  • The Elder Scrolls Online (Versions)
  • Soundtrack Elders Scrolls Online
  • Buku (Online)
  • Karakter (Online)
  • Musuh (Online)
  • Faksi (Online)
  • Lokasi (Online)
  • Misi (Online)
  • Zirah (Online)
  • Senjata (Online)
  • Combat (Online)

Sumber Eksternal[]